Wednesday, April 13, 2011

Pemain LPI Bisa Ikut Seleksi SEA Games


Wakil plt Sekjen PSSI Johar Arifin memastikan peluang para pemain yang berlaga di kompetisi Liga Primer Indonesia (LPI) untuk masuk ke dalam skuad timnas Indonesia kembali terbuka. Keputusan ini disampaikan setelah pertemuan yang dilakukan oleh Komite Normalisasi dengan Kemenpora hari ini.

Keputusan ini dikeluarkan demi memenuhi target Indonesia menjadi juara cabang sepakbola dalam ajang SEA Games yang akan digelar di Palembang pada November 2011.

"Kami mengharapkan yang terbaik. Kami sepakat target nanti harus juara. Karenanya seluruh pemain berprestasi akan dilibatkan. Termasuk pemain yang berprestasi di LPI," papar Johar di kantor PSSI, Rabu, 13 April 2011.

Dengan keputusan tersebut, maka peluang pemain muda Indonesia, Irfan Bachdim bergabung ke dalam skuad timnas kembali terbuka lebar. "Jadi sekarang Irfan Bachdim dan lainnya berpeluang masuk seleksi timnas" ujar Johar.

Sebelumnya, Irfan tidak dapat mengikuti seleksi masuk timnas karena dirinya berlaga di kompetisi LPI yang tidak diakui oleh PSSI di bawah kepengurusan Nurdin.

Mengenai hal ini, Deputi Bidang Teknik Badan Tim Nasional (BTN) Iman Arif pernah mengatakan akan mengikuti kebijakan Komite Normalisasi.

"Meski demikian, keputusan mengenai komposisi pemain tetap berada di tangan pelatih kepala, Alfred Riedl," ujar Iman. (SJ)

No comments:

Post a Comment